Ratusan Pemuda Gelar Deklarasi Damai dan Siap Menangkan Mustofa Maju Dalam Pilkades Mantup
3 min readLAMONGAN, mediasuarapublik.com – Pemilihan Kepala Desa (Kades) serentak di Kabupaten Lamongan akan dilaksanakan pada akhir Bulan Juni 2022, tepatnya Hari Minggu 26 Juni 2022. Pesta rakyat tersebut akan digelar di 62 desa se Kabupaten Lamongan guna menentukan pemimpin baru. Salah satu desa yang akan menggelar pilkades tersebut adalah Desa Mantup Kecamatan Mantup, Kabupaten Lamongan.
Menjelang berlangsungnya Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) pada minggu nanti, ratusan pemuda Desa Mantup menggelar deklarasi dan dukungannya kepada Calon Kades Mustofa sebagai Kepala Desa Mantup, Kec. Mantup, Kabupaten Lamongan, Pada Rabu malam (22/6).
Deklarasi dan dukungan ini berangkat dari kegelisahan para pemuda serta kesadaran pemuda desa dalam politik aktif yang menginginkan perubahan desa menjadi lebih baik.
Deklarasi yang di ikuti Hampir 90% para pemuda Desa Mantup. Pasalnya para pemimpin Desa Mantup selama ini dinilai kurang berinovasi, kebanyakan hanya janji, dan lambat dalam menciptakan perubahan desa serta enggan menjadikan pemuda sebagai mitra kerja roda pemerintah.
Pada kesempatan itu, Calon Kades Mustofa menyampaikan visi misinya di hadapan para pemuda yang ikut dalam deklarasi tersebut.
Cak Tofa sapaan akrabnya juga tak lupa menyampaikan “Saya ucapkan terima kasih atas kepercayan dan dukungan dari para pemuda terhadap saya untuk maju menjadi Kepala Desa yang baru.”
“Kegelisahan saya selama ini salah satunya adalah, kurangnya keterlibatan pemuda dalam roda pemerintahan desa, namun dengan hadirnya deklarasi Pemuda Desa Mantup Hari ini, saya sangat bersyukur dan berterimakasih”. Ujarnya
Mustofa berjanji jika dirinya nanti terpilih, maka beliau akan mengajak Pemuda menjadi mitra kerja dan menjadi control sosial dalam proses pemerintah di desa.
“jika dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab saya dalam mengemban amanah masyarakat nanti ada yang kurang puas, saya siap dikritik 100% dan mari kita ciptakan pemilihan kepala desa ini dengan aman dan kondusif guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat. Dan mari kita gunakan momentum ini sebagai jalan pengabdian untuk perubahan desa.” ucap Mustofa yang juga mantan prajurit TNI ini.
Sementara itu, Amirul Huda salah satu tokoh pemuda dari Kecamatan Mantup, mengatakan “Pemuda harus turut andil dalam kontestasi ini, karena peran pemuda sebagai agen perubahan sangatlah berperan sentral dalam menentukan nasib desanya.”
“Saya sangat bersyukur sebab beliau dapat hadir dalam deklarasi malam ini, setelah mendengar visi misi yang beliau sampaikan, saya rasa tidak ada alasan bagi kita untuk tidak mengawal dan memenangkan Pak Mustofa menjadi Kades Mantup.” Tuturnya
Menurut Amirul, para pemuda yakin bahwa kandidat yang didukungnya akan mampu membawa harapan besar seluruh masyarakat Desa Mantup dengan menghadirkan solusi yang terbaik terkait pembangunan desa menjadi maju dan kesejahteraan bagi masyarakat.
“Saya kira deklarasi dukungan ini adalah momentum di mana pemuda tidak lagi menjadi penonton di pesta demokrasi, tapi pemuda yang ikut bergerak berdeklarasi malam ini sebagai bentuk ikhtiar politik Pemuda membangun desa agar lebih baik maju lagi, “ucap Amitul yang juga mantan aktivis ini
Lebih lanjut ia mengatakan “ini merupakan pemikiran sangat maju dari calon kepala desa yang menjadikan Pemuda sebagai mitra kerja, jadi tidak salah lagi Mari kita dukung bersama Cak Tofa menjadi kepala desa Mantup,” ajak Amirul
Dalam acara ini juga dihadiri oleh tokoh-tokoh masyarakat, perwakilan karang taruna setiap dusun, perwakilan seluruh ormas kepemudaan di Desa mantup.
Pertemuan berlangsung dengan tertib dan damai ini diakhiri dengan acara jabat tangan dan rangkulan bersama sebagai bentuk solidaritas dan persatuan komitmen dalam membangun Desa Mantup agar bisa maju seperti desa yang lain. (HN)