Gus Muhdlor Hadiri Pengajian Umum yang Selenggarakan PR GP Ansor Kebaron Sidoarjo
2 min readSIDOARJO, Mediasuarapublik – Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali menghadiri pengajian umum yang di selenggarakan oleh Pimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Desa Kebaron, Kecamatan Tulangan yang dilaksanakan di lapangan desa setempat, Selasa (23/8/22) malam. Pada pengajian kali ini di kemas dalam acara ngaji bareng bersama majelis dzikir dan sholawat.
Kehadiran Gus Muhdlor, panggilan akrab Bupati Sidoarjo kali ini juga di dampingi oleh DPRD Sidoarjo dari Fraksi PAN Musyawimin, Camat Tulangan Didik Widoyoko, Ketua NU Kecamatan Tulangan H. Fachri Siroj, Pengurus Ranting GP Ansor desa Kebaron serta dimeriahkan oleh grup sholawat banjari dari Sidoarjo.
Dalam sambutannya Gus Muhdlor menyampaikan, “Saya sangat berterima kasih pada masyarakat Desa Kebaron, karena majelis seperti ini yang bisa mendatangkan keberkahan, dan acara ini memang penuh berkah. Kegiatan seperti ini akan memperkuat ukuwah Islamiyah, keberkahan akan hadir di Majelis seperti ini,” ujar Gus Muhdlor.
“Dan masih di suasana bulan Agustus acara seperti ini juga akan membuat kita semakin cinta tanah air, karna cinta tanah air adalah sebagian dari iman,” imbuhnya.
Sementara itu, ketua PR GP Ansor Ahmad Fatoni mengungkapkan, “Kegiatan seperti ini rutin di laksanakan hampir se- tahun sekali.” terangnya.
Fatoni menjelaskan, dalam pengajian umum kali ini di isi oleh pendakwah Habib Amrullah bin Husein dari Tarik Sidoarjo dan juga K.H Anwar Zaid dari Bojonegoro.
“Acara pengajian umum ini sudah di umumkan kepada seluruh masyarakat Tulangan satu bulan sebelumnya sehingga masyarakat yang hadir sangat luar biasa,” ujarnya.
“Sebagai acara pembuka di awali oleh pembacaan ayat-ayat suci Alqur’an dan di lanjut oleh Sambutan Bupati Sidoarjo Mudhlorr Ali berikutnya di isi oleh pendakwah Habib Amrullah dan di akhiri oleh ceramah Ulama besar K.H. Anwar Zaid,” tambahnya. [SKR/Yar]