Peringati Hari Koperasi ke-75, Pemkot Kediri Pamerkan 25 Produk Unggulan UMKM di K-UKM Expo
2 min readKEDIRI, Mediasuarapublik.com – Pemerintah Kota Kediri tak pernah ketinggalan aksi untuk memamerkan produk unggulan Kota Kediri ke daerah-daerah lain. Kali ini melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Tenaga Kerja sebanyak 25 produk UMKM dibawa dan dipamerkan pada K-UKM Expo 2022 yang diselenggarakan di Grand City Convex Surabaya.
Pameran yang digelar dalam rangka Puncak Hari Koperasi ke-75 Provinsi Jawa Timur tersebut merupakan pameran tahunan, dan tahun ini telah memasuki yang ke-9. Di tahun ini, K-UKM Expo digelar selama 5 hari, mulai 27-31 Juli 2022 dengan mengusung tema ‘Memantapkan Peran Koperasi dan UKM Sebagai Penggerak Perekonomian Rakyat’.
Kepala Dinkop-UMTK Bambang Priyambodo saat dihubungi menuturkan bahwa pada pameran K-UKM ke-9 ini, terdapat 146 stan yang seluruhnya berasal dari Jatim, salah satunya adalah stan Pemkot Kediri.
Ia mengungkapkan bahwa K-UKM Expo ini merupakan salah satu kesempatan untuk mendorong pemulihan ekonomi di Kota Kediri.
“Dalam pemulihan ekonomi, peran UMKM sangatlah penting. K-UKM Expo ini akan mendorong produk unggulan UMKM Kota Kediri semakin dikenal di daerah-daerah lain,” ujarnya melalui telpon, Sabtu (30/7).
Menurutnya semakin banyak orang yang tahu produk unggulan Kota Kediri, manfaat yang didapatkan UMKM juga akan semakin banyak. “Kalau banyak yang tahu, peminat produk UMKM Kota Kediri juga akan semakin meningkat,” pungkasnya.
Tak hanya itu, dengan berpartisipasi pada gelaran ini Bambang berharap produk-produk UMKM Kota Kediri dapat memiliki lebih banyak literasi pengembangan, baik dari sisi bahan baku, produksi, packaging, maupun pemasaran, dimana pemasaran saat ini menitik beratkan pada digitalisasi. “Kita juga perlu tahu produk unggulan daerah lain agar dapat meningkatkan kualitas produk unggulan Kota Kediri, sehingga produk UMKM Kota Kediri mampu berdaya saing dalam pemasaran secara regional maupun nasional,” terangnya.
Terakhir, Bambang berharap agar para pelaku UMKM dapat terus belajar dan mengembangkan produk yang mereka hasilkan. “Sebagai pelaku UMKM, kalian tidak boleh takut untuk berkembang, apalagi di era digitalisasi seperti saat ini. Tetaplah belajar untuk mengembangkan produk yang kalian miliki,” pesannya untuk para pelaku UMKM di Kota Kediri. [DS/yar]