Mediasuarapublik.com

Mengedepankan Profesional Dalam Berita Yang Seimbang Secara Aktual Dan Faktual

Home » Keberadaan Harun Masiku Dikabarkan Terendus KPK

Keberadaan Harun Masiku Dikabarkan Terendus KPK

1 min read

JAKARTA, Mediasuarapublik – Keberadaan salah satu buronan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Harun Masiku dikabarkan sudah diendus oleh komisi antirasua itu. Bahkan, keberadaan Harun turut dikaitkan dengan sosok Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto.

Informasi itu diperoleh dari penyidik KPK Rossa Purbo Bekti ketika memeriksa sekaligus menggeledah rumah anggota tim hukum PDIP Donny Tri Istiqomah, Rabu (3/7/2024) lalu. Pernyataan yang diklaim bersumber dari Rossa itu, disampaikan tim kuasa hukum Donny, Army Mulyanto.

Army juga menyampaikan ada upaya tim penyidik KPK membujuk Donny agar dapat bekerja sama pada saat penggeledahan tersebut.

“Sebenarnya lebih ke memastikan supaya Pak Donny bisa bekerja sama. Bahkan, sampai Pak Rossa menyampaikan bahwa dia sudah tahu keberadaan Harun Masiku, masih ada di Jakarta. Bahkan mengait-ngaitkan sama Pak Sekjen, Pak Hasto,” kata Army saat dijumpai di kantor Dewas KPK, Jakarta, Selasa (9/7/2024).

Army mengeklaim tim penyidik KPK melobi Donny hingga belasan kali agar bersikap kooperatif. Penyidik KPK disebut sampai membawa-bawa keluarga Donny.

“Ini penuturan Pak Rossa ke Pak Donny, ‘Pak Donny enggak sayang sama anak-anak? Mereka masih kecil-kecil loenggak mempertimbangkan ekonomi ke depannya’. Kira-kira begitu kalimatnya,” ungkap Army.

Harun Masiku merupakan mantan caleg PDIP yang terjerat perkara dugaan suap dalam pergantian antarwaktu (PAW) anggota DPR periode 2019-2024. Dia diduga menyuap komisioner KPU saat itu, Wahyu Setiawan supaya dapat ditetapkan sebagai anggota DPR. Namun, sejak OTT terhadap Wahyu dan sejumlah pihak lain pada 8 Januari 2020 hingga saat ini, Harun Masiku masih buron dan menghirup udara bebas. [AH/Red]