Siap Kirim Kotak Suara ke KPU Lamongan, Rekap Tingkat PPK Sambeng Telah Usai
1 min readLAMONGAN, Mediasuarapublik – Setelah rekap dan administrasi tingkat PPK telah selesai dilakukan, kini kotak suara siap dibawa ke KPU Lamongan.
Polsek Sambeng bersama koramil serta Satpol PP bersiap melaksanakan pengawalan kotak suara dari PPK menuju KPU Lamongan, kotak suara akan diangkut menggunakan truk yang telah disiapkan oleh petugas dari kantor pos Lamongan, Senin (26/01/2024).
Petugas menjamin keamanan kotak suara selama perjalanan dari PPK menuju KPU Lamongan.
Adapun logistik pemilu yang malam ini diangkut terdiri dari:
1. Kotak suara berisikan Surat suara pemilih Presiden dan Wakil Presiden;
2. Kotak Suara berisikan surat suara pemilihan DPR RI;
3. Kotak Suara berisikan surat suara pemilihan DPD;
4. Kotak Suara berisikan surat suara pemilihan DPR PROV;
5. Kotak Suara berisikan surat suara pemilihan DPR Kabupaten.
6. Box container Besar yang berisi : Logistik C hasil, C pemberitahuan, C daftar hadir, DPT, DPTB,,DPK
7. Box container kecil berisi : D Hasil Kec, D Kejadian khusus, D daftar hadir.BA Log PPS ke PPK , BA Penyerahan PPK ke KPUD.
8. Bilik Suara. [E]