Jalan Sehat Warga Lamongan Warnai Kemeriahan Peringatan HUT RI ke-77
1 min readLAMONGAN, Mediasuarapublik – Kemeriahan peringatan HUT RI ke-77 di Kabupaten Lamongan Belum berakhir, kali ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menggelar jalan sehat untuk umum yang dilaksanakan di Pendopo Lokatantra, Minggu (21/8/22).
Memberangkatkan ratusan peserta jalan sehat, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak masyarakat untuk bertepuk tangan bersama sekeras-kerasnya sebagai bentuk indikator kebahagiaan jiwa dan kesehatan raga.
Dia bersyukur, setelah kondisi pandemi yang mulai berangsur-angsur membaik dan pulih akhinya jalan sehat ini dapat kembali dilaksanakan. Beliau juga berharap kedepannya, bencana covid ini dapat segera hilang, dan tidak akan datang wabah yang lainnya.
“Alhamdulillah semoga semuanya sehat. Hari ini kita melakukan jalan sehat yang setelah beberapa tahun kemarin kita tidak bisa melaksanakan itu karena adanya covid-19. Semoga covidnya sudah hilang semua, tidak ada pagebluk (wabah), sehat semuanya,” harap Bupati Yuhronur.
Pak Yes juga berpesan, agar peserta yang mengikuti jalan sehat tersebut dapat mentaati peraturan ,dengan mengikuti jalur yang telah ditetapkan panitia. “Baik, nanti dilewati semua jalur yang sudah ditentukan panitia. Tidak boleh memotong jalan,” pesannya.
Sementara itu, diungkapkan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lamongan yang juga panitia jalan sehat Kandam, bahwa rute yang dilewati jalan sehat ini dimulai dari depan Pendopo Lokatantra, melewati Jalan Lamongrejo, Jalan Wahidin Sudirohusodo, Jalan Soewoko, Jalan Sumargo, Jalan Sunan Drajat, dan berakhir kembali di Pendopo Lokatantra Kabupaten Lamongan.
Pada kegiatan tersebut juga telah disiapkan berbagai hadiah, mulai dari beberapa peralatan rumah tangga hingga hadiah mesin cuci, kulkas, dan sepeda gunung. [Yar/Red]