Mediasuarapublik.com

Mengedepankan Profesional Dalam Berita Yang Seimbang Secara Aktual Dan Faktual

Home » Kepolisian Lamongan Pantau Distribusi BBM di SPBU dan Buka Layanan Pengaduan

Kepolisian Lamongan Pantau Distribusi BBM di SPBU dan Buka Layanan Pengaduan

1 min read

Lamongan – mediasuarapublik.com

Kepolisian Lamongan menyebarkan personil di seluruh SPBU untuk mencegah kelangkaan BBM serta untuk memastikan distribusi berjalan dengan lancar. Koordinasi dari hulu ke hilir pun dilaksanakan termasuk pengawalan tangki BBM apabila diperlukan agar distribusi dapat berjalan lancar dan tidak ada kelangkaan.

Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana S.I.K menjelaskan bahwasanya telah memerintahkan kepada semua sektor kepolisian Lamongan, guna memastikan distribusi berjalan dengan lancar dan mencegah kelangkaan BBM.

“saya perintahkan seluruh jajaran Polsek maupun Polres serta PJU Polres untuk memantau jalannya distribusi BBM agar tidak ada kelangkaan BBM di kabupaten Lamongan” ungkap Kapolres Lamongan.

Sementara itu, Bendahara Hiswana Migas Lamongan Abdul Haris Yahya juga mengatakan hal yang serupa bahwa pasokan BBM di kabupaten Lamongan melebihi kebutuhannya, “pasokan BBM kabupaten lamongan dengan kebutuhan dalam ramadhan ini masih tercukupi, kami juga sangat terbantu dengan upaya kepolisian Lamongan yang membantu mengawasi dan mengamankan distribusi BBM” Jelas Yahya.

Selain itu, tambah AKBP Miko, Disamping melaksanakan pendataan dan koordinasi kepada seluruh SPBU, juga disiapkan pengawalan kepolisian apabila diperlukan dan dibuka layanan pengaduan terkait kelangkaan BBM di kabupaten lamongan dengan nomor +62 813-3324-5600.

“Silahkan masyarakat melaporkan apabila ada kelangkaan di hotline kelangkaan BBM dengan nomor tersebut, kami siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat” tutup AKBP Miko. (hm)